contoh proposal

Jumat, 31 Januari 2014
Posted by Unknown

PROPOSAL LOMBA POSTER DAN PEMANFAATAN SAMPAH MENJADI BARANG YANG BERMANFAAT

I. Latar Belakang Masalah
Istilah sampah pasti sudah tidak asing lagi di telinga kita. Jika mendengar istilah sampah, pasti yang terlintas dalam benak kita adalah setumpuk limbah yang menimbulkan aroma tidak sedap dan menyengat. Sampah yang menumpuk dapat membawa dampak yang negatif bagi lingkungan dan manusia . Masalah penumpukan sampah ini merupakan salah satu faktor terbesar penyebab kerusakan lingkungan dan timbulnya kuman penyakit. Tidak hanya di lingkungan tempat tinggal, namun sampah juga merupakan masalah besar yang dihadapi oleh sekolah-sekolah. Masalah ini perlu ditangani oleh semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat. Dengan adanya penanganan terhadap sampah, maka akan tercipta lingkungan yang bersih, sehat, rindang, dan asri (BERSERRI).
 kondisi lingkungan sekolah yang BERSERRI merupakan salah satu faktor penunjang  keberhasilan siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar. Hal ini dapat diwujudkan dengan peran aktif dari seluruh warga sekolah. Salah satu bentuk peran aktif siswa dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat, dapat dilakukan melalui pembuatan poster-poster yang berisi ajakan untuk menjaga lingkungan sekolah dan pemanfaatan sampah yang tidak berguna menjadi barang yang bermanfaat.
 Menanggapi hal itu, kami bermaksud untuk menyelenggarakan lomba poster dan pemanfaatan sampah menjadi barang yang bernilai ekonomis. Lomba ini diharapkan dapat menanamkan rasa cinta dan kepedulian siswa terhadap lingkungan. Karena dengan membuat poster yang berisi ajakan untuk menjaga kebersihan lingkungan, ataupun mengolah langsung sampah tersebut menjadi barang yang bermanfaat merupakan salah satu solusi dalam hal menangani permasalahan sampah disekolah.

"sekilas tentang sampah sebagai salah satu penyebab kerusakan lingkungan"

Posted by Unknown



Sadar atau tidak, kita hidup di dunia ini bergantung pada lingkungan, kita minum air yang bersumber dari lingkungan kita, kita menghirup udara yang bersumber dari lingkungan kita, kita makan makanan yang bersumber dari sumber makanan yang hidup dan ditanam dari lingkungan kita. Lingkungan kita mempunyai pengaruh yang besar untuk kehidupan kita,  seakan lingkungan berarti hidup kita.
Namun, lingkungan kita yang sekarang sungguh sangat berbeda dengan lingkungan kita yang dulu. Bagaimana tidak? Jika kita melihat Beberapa tahun kebelakang, tentunya kita pernah mengalaminya sendiri ketika setiap langkah yang kita tempuh, terlihat bersih tanpa adanya sampah yang merusak pandangan mata. Tetapi melangkah lah sekarang, tanah yang dulu bersih nan subur sekarang tertimbun sampah busuk yang sudah seperti teman di setiap perjalanan.

contoh laporan kegiatan mos

Sabtu, 25 Januari 2014
Posted by Unknown

LAPORAN KEGIATAN MASA ORIENTASI SISWA (MOS)
SMPN 3 LUBUK BASUNG
TAHUN 2013/2014

A.PENDAHULUAN
Masa orientasi siswa atau disingkat MOS merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan disekolah guna menyambut kedatangan siswa baru. MOS dijadikan sebagai ajang untuk melatih ketahanan mental, disiplin, dan mempererat tali persaudaraan. MOS juga sering dipakai sebagai sarana perkenalan siswa terhadap lingkungan baru di sekolah tersebut. Baik itu perkenalan sesama siswa baru, kakak kelas, guru, hingga karyawan lainnya di sekolah itu.tak terkecuali pengenalan berbagai macam kegiatan yang ada dan rutin dilaksanakan dilingkungan sekolah.

B.TUJUAN
Memperkenalkan siswa kepada lingkungan fisik sekolah yang baru mereka masuki
Memperkenalkan siswa pada seluruh komponen sekolah beserta aturan, norma, budaya, dan tata tertib yang berlaku didalamnya.
Memperkenalkan siswa pada keorganisasian
Memperkenalkan siswa pada seluruh kegiatan yang ada disekolah.
Mengarahkan siswa dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler yang sesuai dengan bakat mereka.
Menanamkan sikap mental, spiritual, budi pekerti yang baik, tanggung jawab, toleransi, dan berbagai nilai positif lain pada diri siswa sebagai implementasi penanaman konsep iman, ilmu, dan amal.
Menanamkan berbagai wawasan dasar pada siswa sebelum memasuki kegiatan pembelajaran secara formal dikelas.

tugas lembaga negara

Posted by Unknown

Tugas BPK
Pasal 23E
(1) Untuk memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab tentang keuangan negara diadakan satu Badan Pemeriksa Keuangan yang bebas dan mandiri. 3)
(2) Hasil pemeriksaan keuangan negara diserahkan kepada Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, sesuai dengan kewenangannya. 3)
(3) Hasil pemeriksaan tersebut ditindaklanjuti oleh lembaga perwakilan dan/ atau badan sesuai dengan undang-undang. 3)

TUGAS MPR
Majelis  Permusyawaratan  Rakyat  berwenang  mengubah  dan  menetapkan Undang­Undang Dasar.
(2)  Majelis  Permusyawaratan  Rakyat  melantik  Presiden  dan/atau  Wakil Presiden.
(3)  Majelis  Permusyawaratan  Rakyat  hanya  dapat memberhentikan  Presiden dan/atau Wakil Presiden dalam masa  jabatannya menurut UndangUndang Dasar.
Tugas DPR
Pasal 20
(1) Dewan Perwakilan Rakyat memegang kekuasaan membentuk undang-undang. 1)
(2) Setiap rancangan undang-undang dibahas oleh Dewan Perwakilan Rakyat dan Presiden untuk mendapat persetujuan bersama. 1)
(3) Jika rancangan undang-undang itu tidak mendapat persetujuan bersama, rancangan undang-undang itu tidak boleh diajukan lagi dalam persidangan Dewan Perwakilan Rakyat masa itu. 1)
(4) Presiden mengesahkan rancangan undang-undang yang telah disetujui bersama untuk menjadi undang-undang. 1)
(5) Dalam hal rancangan undang-undang yang telah disetujui bersama tersebut tidak disahkan oleh Presiden dalam waktu tiga puluh hari semenjak rancangan undang-undang tersebut disetujui, rancangan undang-undang tersebut sah menjadi undang-undang dan wajib diundangkan. 2)

hewan dan tumbuhan langka

Kamis, 21 November 2013
Posted by Unknown










HEWAN DAN TUMBUHAN LANGKA
A.HEWAN LANGKA
*      Badak  jawa
Description: Badak Jawa
Badak Jawa (Rhinoceros sondaicus); Disebut juga sebagai Badak Bercula Satu, Binatang endemik jawa yang hanya bisa dijumpai di Taman Nasional Ujung Kulon (Banten) dengan populasi hanya 35 hingga 45 ekor saja (hasil sensus Badak 2011).

*      Kanguru Pohon Wondiwoi
Description: Kanguru Pohon Wondiwoi (Dendrolagus mayri)
Kanguru Pohon Wondiwoi (Dendrolagus mayri) atau Wondiwoi Tree-kangaroo
Salah satu jenis kanguru pohon asal Papua yang populasinya diperkirakan sekitar
50 ekor saja.

karya tulis tentang sampah

Posted by Unknown

BAB I
PENDAHULUAN


1.1    Latar Belakang Masalah

Sampah adalah barang/ material sisa yang tidak diinginkan dari hasil akhir sebuah proses tertentu. Sampah ada karena ada aktifitas manusia, hamper setiap aktifitas manusia berpotensi menghasilkan buangan atau sampah, baik sampah organic yang biasa disebut sebagai sampah basah atau pun sampah an organic sebagai sampah kering.  Sampah tersebut terbentuk dari berbagai sumber, salah satu sumber sampah adalah dari konsumsi manusia sebagai sumber utama nya.
Masalah sampah baik di kota-kota besar maupun di daerah-daerah merupakan masalah serius yang harus di atasi karena jumlah nya semakin banyak dan sering menimbulkan masalah.  Masalah yang ditimbulkan antara lain : sulit nya mencari lahan untuk pembuangan serta pengelolaan sampah, kesadaran masyarakat untuk membuang sampah masih kurang, akibat nya sampah menumpuk hampir di setiap sudut ruang. Masalah ini dapat menimbulkn macam-macam penyakit, bau yang tidak sedap, serta merusak pemandangan.
Namun demikian, sampah-sampah yang bertumpuk-tumpuk tersebut walupun dapat merugikan kita, tetapi ada juga sisi manfaat nya yaitu dapat diubah menjadi barang yang bermanfaat. Dalam hal pemanfaatannya  tidak terlepas dari penggunaan ilmu pengetahuan dan teknologi.
1.2 Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas,maka dapat di identifikasikan masalah sebagai berikut :
1.        Bagaimana penanganan dan pembuangan sampah yang semakin hari semakin bertambah?
2.        Bagaimana menimbulkan kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempat nya?
3.       Bagaimana pemanfaatan sampah sehingga mempunyai nilai ekonomis?     
      1.3  Rumusan Masalah
Dari identifikasi masalah di atas,di rumuskan suatu masalah yang akan di bahas dalam karya ilmiah ini yaitu :
Bagaimana cara penanggulangan sampah di sekitar kita serta cara pengelolaan sampah tersebut  agar dapat bernilai ekonomis.

1.4   Tujuan Penulisan karya ilmiah
Adapun tujuan penulisan karya ilmiah ini adalah :
1.      Untuk memberikan bahan masukan bagi pihak yang terkait dalam penanganan sampah
2.      Untuk memberikan kesadaran pada masyarakat agar membuang sampah pada tempat nya
3.      Untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang sampah
4.      Untuk mengetahui cara mengolah sampah
1.5  Manfaat Penulisan:
Adapun manfaat penulisan karya ilmiah ini adalah :
1.      Penulisan ini dapat membuka wawasan kita untuk mengetahui sampah dan penanganannya.
2.      Menambah pengetahuan bagi penulis dan pembaca untuk lebih mendalami pengelolaan   sampah
3.      Hasil karya tulis ini dapat memberikan apresiasi dan motivasi bagi siswa dalam hal penanganan  sampah

Monday Adult

Senin, 08 Oktober 2012
Posted by Unknown
Diberdayakan oleh Blogger.

our saturday activity :D

our saturday activity :D

Translate